Hani ..Madu nihh



Sering kita dengar seseorang memanggil Honey…darling…dimana ini adalah bentuk kemesraan dan rasa sayang untuk orang yang dicintai. Hani= Madu yaitu semacam sirup yang berasa manis hasil olah rasa & raga kaum lebah, terdiri dari ±20% air, ± 80% glukosa, dan fruktosa, serbuk sari, zat lilin, dan garam. Warnanya tergantung dari macam bunga yang dikunsumsi sang lebah.

Al-kitab merujuk Surga sebagai sumber Susu dan Madu, Zaman baheula madu dianggap sebagai makanan Tuhan dan lambang kekayaan dan kebahagiaan. Belakangan dari madu ini ditemukan zat yang bersifat antiseptik kuat yang bisa digunakan untuk menutup luka.

Dari kegiatan lebah yang sangat rajin dan kompak dari satu koloni bisa menghasilkan lebih dari 40 kg madu per tahun. Tiap koloni terdiri dari 3 shift pegawai yang terdiri dari 50 rb – 70 rb karyawan dikomandani satu Ratu. Lebah karyawan yang hidupnya hanya 4 mingguan (kasian yak.?) hanya bisa membawa nektar bunga sebanyak 1 sendok /hari (0.5 kg madu dibutuhkan 1.8 kg nektar yang harus dikumpulkan dari 2 juta bunga… Hmmmmmmm )

Lebah karyawan punya waktu 20 hari ntuk bergawe, mereka meninggalkan sarang untuk mengangkat nektar (zat pemanis yang dihasilkan pada kelenjar bunga)dengan menembus kelopak bunga dan menghisap bunga sehingga sang nektar ke luar dan dengan lidahnya disimpannya nektar tersebut kedalam perutnya. Nah… pada saat inilah nektar tersebut beraksi didalam usus dengan bercampur enzyme sang lebah yang akan memperkaya zat bakal madu… dan ketika lebah merasa cukup maka di”muntahkannya” lagi ke sarang penyimpanan untuk proses pemaduan selanjutnya dan tak lupa ditutupnya dengan zat lilin setelah dirasa penuh didalam sarang yang tadinya kosong… Dalam proses pemaduan dan kerja sama ini bisa menjadi “teladan” bagi kita semua bagaimana tanggung jawab sang pekerja membawa dan mengumpulkan nektar bersama sama sepanjang hidupnya… Subhanallah..

Popular Posts